Powered By Blogger

PERBAIKAN PS2 ( part 2 )

0 komentar
LAMPU NYALA LACI CD TIDAK MAU TERBUKA, TAMPILAN TIDAK ADA

   Jika agan-agan sekalian menemukan kerusakan pada PS2 yang mempunyai kerusakan seperti yang tertera diatas kemungkinan besar yang rusak adalah sebagai berikut :
  1. IC BA 5815 pin 15, 16, 17, 18
  2. Fuse 12v N50 pengaman arus untuk BA 5815
  3. Hal tersebut diatas dapat pula di akibatkan oleh IC modifikasi
Tapi sebelumnya lebih baiknya ukur terlebih dahulu N20 yang terletak di samping atau di belakang IC BA 5815,apabila putus sudah dapat dipastikan bahwa IC BA 5815 juga ikut rusak.Ukur hambatan atau nilai spull OPTIK , apabila mengalami penyusutan maka harus di ganti, agar IC BA 5815 dapat bekerja kembali dengan baik.

Nah cukup sekian dulu catatan ane,semoga dapat membantu dalam menanggulangi kerusakan pada PS2 a

PERBAIKAN PS2 ( part 1)

1 komentar
MATI TOTAL


1.Periksa bagian akhir power suply
- 9 v untuk tipe 10000
- 12 v untuk tipe 30001 sampai 50006
2.Fuse pengaman tegangan lebih
- ps 1 , ps 3
3.Perhatikan input dan output pada regulator dan ic C80u
yang berfungsi sebagai unit untuk pengaktifan sistem vcc atau saklar unuk tipe 50000 ic ini sudah di gabung sub CPU CXR 706080
4.Kabel yang menghubungkan MB dengan tombol reset

Hati-hatilah ketika anda mengukur power suply, karena sebelum DC 12v adalah arus kuat (listrik 110/ 220 v). Fuse yang dimaksud diatas biasanya tidak jauh dari soket input dari power suply.ciri-ciri  ic80u berbentuk segi empat 44 pin dan di sampingnya ada sebuah cristal 4.00ms.

TEKNIK MELEPASKAN DAN MEMASANG KOMPONEN

1 komentar
     Sering kali kita menemui MB yang kotor, berkarat, bahkan ada yang jalur putus, semuanya ini di akibat kan pola kerja yang salah. Untuk itu kita harus mengetahui atau memahami pola atau teknik yang benar dalam bekerja dan lebih simpel. Untuk komponen yang berbentuk kecil seperti condensator smd, resistor smd, ic smd, dan lain sebagainya gunakanlah cairan solder atau fluk yang banyak terdapat di pasaran ada yang berwarna coklat atau putih, agar timah lebih cepat cair dan bersih, jangan mempergunakan memergunakan solder gunakan lah hot gun, tidak perlu yang mahal, ada prodak yang murah seperti GORDAK, HACO, dan masih banyak lagi.carilah hot gun yang yang memiliki beberapa mata / cerobong. sesuaikan bentuk komponen yang hendak kita lepas dengan ukuran mata / cerobong yang sesuai, agar udara panas dari hot gun tidak menyebar kebagian yang lain. Dalam pemasangan juga demikian oleskan cairan solder, gunakan hot gun dan penjepit yang berujung lancip.
     Untuk komponen yang besar seperti EE, GS, SDROOM ( IC KACA ) dan I/O ( control ). Gunakanlah cerobong yang besar suntikan cairan solder ke kaki-kaki IC. Sentuhlah bagian sudut ic secara berlahan , apabila bergerak seperti timah yang menjadi pin / kaki ic sudah mencair dan siap di angkat dengan menggukan penjipit atau pinset besar.
     Teknik untuk membuat pin atau kaki ic on pcb seperti sd room, ee, i/o, gs, dan sub cpu, ada beberapa macam cara ;
     I.    Dengan menggunakan timah bubur dan cetakan plat yang berlubang yang sesuai dengan ukuran dan bentuk ic. berikut adalah langkah-langkah pengerjaannya;
  1. Bersihkan permukaan ic secara merata
  2. Oleskan permukaan ic yang telah dibersihkan dengan cairan solder atau fluk
  3. Tempelkan ic pada plat yang cocok dengan menggunakan lakban kertas tahan panas
  4. Berikan timah pada permukaan flat dan ratakan
  5. Panaskan dengan hot gun sampai bubur timah tersebut kering dan bulat
  6. Lepaskan dari plat dan bersihkan dengan alkohol atau tener
  7. Amplas permukaan timah agar rata, bersihkan dengan alkohol atau tener dan ic siap di pasang
     II.   Menggunakan biji timah untuk ic kaca atau sd room, sub cpu, gunakanlah biji timah dengan ukuran 0,6 mili. untuk ic EE dan SG gunakan biji timah berukuran 0,76 mili.

Berikut langkah-langkah pengerjaannya;
  1. bersihkan permukaan ic sampai merata
  2. olesi permukaan ic dengan cairan solder atu tener
  3. tempelkan ic pada flat
  4. isilah lubang-lubang flat dengan biji timah (satu lubang satu biji timah, ukuran biji timah disesuaikan dengan kebutuhan )
  5. panaskan dengan hot gun
  6. amplas permukaan timah sampai rata kemudian bersihkan, ic siap di pasang
Apabila anda tidak memiliki cetakan ic , susun lah biji timah dengan pinset, setelah selesai satu barislangsung dipanaskan dengan hot gun, begitu seterusnya sampai selesai. Sewaktu memasang ic perhatikan perhatikan permukaan pcbnya jangan sampai ada timah yang tersisa atau yang belum di bersihkan, perhatikan udara panas dari hot gun jangan terlalu berlebihan, usahakan agar panasnya merata. Setelah ic sudah terpasang biarkan dingin terlebih dahulu, setelah dingin baru di test. Apabila pemasangan kurang bagus, suntikan cairan solder ke dalam celah pin atau kaki, dan panaskan sampai kedudukan ic menjadi rata / setiap pin sudah melekat pada pcb, pilihlah cairan fluk yang aman bagi pcb dan komponen, karena ada yang dapat menyebabkan karat pada pcb dan menyebabkan konsleting pada komponen untuk itu berhati-hatilah.......

TEKNIK MENCARI KERUSAKAN PADA PS2

6 komentar
     Modal utama dalam memperbaiki sebuah unit elektronika adalah mengetahui fungsi yang terdiri dari apa saja,contohnya pada PS2 terdiri dari sebuah piringan CD yang berisikan file game  yang dimasukan dalam unit PS2 dan diolah sedemikian rupa hingga menjadi permainan dan permainan itu di tampilkan melalui sebuah media yaitu TV.Apabila kita sudah mengetahui fungsinya pasti akan lebih mudah untuk menguraikan terdiri dari apa saja PS2 itu.
     PS2 terdiri dari Power suply,PCB yang berisikan banyak IC,Resistor, Kondensator, Transistor, Dioda, Kristal, Regulator, Lilitan (L), Soket, dan sebuah optik. Itulah bagian - bagian yang ada dalam unit PS2.

                                    TV
                                     I
                                     I
Power suply ----- MB/PCB.PS2 ----- blok optik ----- CD game
                                     I
                                     I
                               Joystick

     Untuk itu kita harus dapat membedakan komponen yang masih bagus dan yang rusak, dengan mempergunakan sebuah alat ukur. Hal ini dapat di pelajari sendiri lewat buku - buku yang sudah ada di pasaran.
     Secara garis besar PCB / MB PS2 dapat kita bagi menjadi empat bagian, antara lain bagian Servo,Vidio - audio, Control (i/o), dan Vcc. Pengelompokan ini di buat agar kita mudah memperbaikinya, contoh unit tidak dapat membaca file game pada CD. berarti kerusakan ada di seputar bagian Servo,jangan bagian Vidio yang kita perbaiki, kalau demikian tidak akan dapat memperbaiki kerusakan malahan menambah kerusakan baru.
Untuk mengetahui ciri-ciri pada setiap bagian, telusuri bagian - bagian yang paling menonjol , contoh ; sekitar bagian optik / soket optik adalah bagian servo, Audio-vidio ada soket yang ke TV, bagian VCC dekat soket input power suply, bagian control telusuri dari soket joystick, dan lain sebagainya.
Buatlah test point pada setiap bagiannya berdasar kan unit yang normal, supaya kita mempunyai patokan untuk memperbaiki unit yang rusak.


Komponen yang paling sering rusak
  1.  resistor block ( RB )
Resistor adalah suatu hambatan ( R ) yang di gabungkan secara sejajar, terdiri dari beberapa resistor . ukurlah dengan menggunakan ohm meter atau multi meter digital agar nilai komponen lebih mudah dibaca. Resistor yang paling sering adalah bagian antara EE dan GS, antara master control servo dan ic 9611 ( dekat soket modem ). 


     2.   ic motor
 
Komponen ini sering mengalami kerusakan pada bagian yang berhubungan langsung dengan perangkat keras seperti dinamo ( motor ), dan lilitan kawat ( L ), untuk menentukan rusak atau tidaknya , ukurlah pin/kaki ic yang berhubungan langsung dengan perangkat keras tadi, dengan mempergunakan Volt meter dalam kondisi on ( nyala ), dengan ohm meter dalam keadaan of ( mati ).

     3.   regulator

Pada MB/PCB PS2 terdapat bermacam-macam regulator ada yang memiliki tiga pin / kaki, ada yang empat dan sebagainya. Untuk menentukan rusak atau tidaknya lakukan pengukuran pada pin input dan outputnya, apakah volt yang keluar sudah semestinya atau tidak. perlu di perhatikan biasanya kerusakan pada regulator dapat juga menimbulkan kerusakan pada komponent yang lain.

     4.   fuse

Fuse adalah komponent yang bertugas memutuskan hubungan arus ( vcc ) yang berlebihan, dengan kata lain sebagai pengaman . Fuse putus karena arus ang diterimanya terlalu besar dari pada kemampuannya atau terjadi hubungan singkat. Gantilahfuse yangrusak sesuai dengan kemampuannya atau nilai aslinya.

     5.   dioda optik

Di bandingkan dengan komponent lain, komponen ini lebih banyak/ cepat mengalami penyusutan. Gunakan multi meter digital yang memiliki fasilitas ukur dioda, ukurlah beberapa dioda yang masih bagus untuk di jadikan patokan, dengan meteran yang sama, karena meteran lain ,lain pula kalibrasinya.

MCBooting HDLoader Installer

2 komentar
MCBooting HDLoader Installer



File-file ini merupakan file DEV2 Instaler beserta HDLoader dan file" Icon.
Dimana penjelasan filenya sebagai berikut :

- BOOT.ELF adalah File DEV2 Installer
- HDLR.ELF adalah File HDLoader
- icon.ico & icon.sys merupakan File Icon

Cara Instalasi.
-----------------

* Copy keempat file tersebut ke Memorycard PS2, dan Paste didalam folder BOOT, dengan menggunakan bantuan UlaunchELF.
* Sementara jika ingin menginstal HDLoader yang lain atau HDLoader editan Teman", maka HDLoadernya direname menjadi HDLR.ELF (harus huruf besar semua), kemudian gantikan dengan file HDLR.ELF yang bersama file ini.


Cara Menggunakannya.
---------------------

* MCBooting ini dikhususkan buat PS2 Fat yang sudah ganti modchip Modbo atau Matrix.
* Pasang NA (Network Adapter) + Harddisk di portnya di PS2.
* Cabut/keluarkan Flashdisk atau CD/DVD di PS2nya jika ada, kemudian tancapkan MC yang sudah ada file" tersebut diatas di port0 mc PS2.
* Nyalakan PS2 sambil menekan dan tahan tombol R1 Stik PS2 sampai masuk diproses instalasi HDLoadernya.
* Kemudian program Instaler akan mencek HDLoader yang ada di MCnya (HDLR.ELF) kemudian menginstalnya ke harddisk PS2 yang sudah terpasang diPS2.
* Setelah proses instalasi berhasil, maka PS2 akan dimatikan.
* Cabut MCnya dan nyalakan PS2, dan setelah itu pastikan Boot mode modchip PS2nya ke DEV2.
* Setelah PS2 menyala akan langsung membooting HDLoader diharddisk PS2, Pilih Gamenya dan Mainkan Dha......

:) Good Luck

Tips & Trik Playstation 2

http://satriogame.blogspot.com
 
Copyright © BUMIAYU GAME Blogger Theme by BloggerThemes & newwpthemes Sponsored by Internet Entrepreneur